Download source code program visual basic penomoran otomatis
Beberapa waktu lalu ada request tentang membuat program penomoran otomatis dengan menggunakan Visual basic oleh mail_agoez@yahoo.com di request program.
Saya buatkan sebuah contoh source code bagaimana membuat nomor otomatis dengan menggunakan VB. Contoh ini menggunakan database rental.mdb. Dalam rental.mdb terdapat sebuah tabel yakni tabel member yang fieldnya antara lain: kode, nama, alamat, jekel dll.
Didalam tabel tbmember tersebut sudah terisi 4 record yang kodenya adalah ME0411001,ME0411001,.., ME0411005.
Kode ME0411001 merupakan salah satu contoh kode. Kode ini terdiri dari 9 karakter yang dikelompokkan pada 3 arti yang berbeda yakni ME, 0411, dan 001. Arti kode-kode ini adalah sebagai berikut :
- 2 karakter pertama (ME): artinya member
- karakter ketiga sampai enam(0411) merupakan bulan dan tahun: artinya bulan 04 tahun 2011
- sedangkan 3 karakter terakhir (001)adalah nomor urut.
Ketika kita melakukan pengurutan otomatis, maka setelah kita mengklik tombol New, maka kode yang paling baru adalah ME0411006 (karena nomor yang terakhir adalah ME0411005). Kalau bulan telah berganti menjadi bulan 05 maka kode otomatis akan berubah menjadi ME0511001. Begitu seterusnya.
Bagaimana Logikanya? Silahkan Cek di:
Link Download:
Requirement:
Visual Basic 6.0, Ms Access 97-200
0 komentar:
Posting Komentar