02. Pemrograman Database dengan VB .NET 2010 : Membuat Entri Suplier - Perintah SQL Insert
Perintah SQL merupakan alat bantu yang akan kita gunakan dalam mengakses database dbsobormotor.accdb melalui VB .NET. Database access bisa menggunakan perintah-perintah tersebut untuk menjalankan aksi-aksi yang berhubungan dengan database. SQL tidak akan dibahas lebih lanjut karena perlu pembahasan yang lebih mendalam. Disini kita hanya membahas beberapa perintah DML saja, yakni INSERT (untuk menambahkan data pada tabel), UPDATE (memodifikasi data yang ada pada tabel), DELETE (menghapus data yang ada pada tabel), dan SELECT (menampilkan data yang ada di database).
Untuk menjalankan perintah SQL di Access 2007, adalah mengenablekan content yang dibutuhkan dengan mengklik Options pada Security Warning. Pada Pilihan yang muncul klik Enable this Content.
Mengenablekan Security Warning |
Create => Query Design => Close => SQL View
Sehingga memunculkan layar seperti dibawah ini:
Membuat Query SQL |
Layar SQL View |
INSERT INTO NAMA_TABEL(KOLOM_1,KOLOM_2,..,KOLOM_N)
VALUES(NILAI_1,NILAI_2,...,NILAI_N)Sehingga jika kita ingin menambahkan data seperti contoh dibawah ini:
maka kita perlu menjalankan perintah sebagai berikut:
Ketikkan perintah:
INSERT INTO TBSUPLIER(KODESUPLIER,NAMASUPLIER)
VALUES('B01','Indah Motor')
Setelah perintah tersebut selesai diketik, jalankan dengan menggunakan tombol Run, seperti di bawah ini:
Tombol Run pada SQL View di Microsoft Access |
Konfirmasi Perintah INSERT |
Tambahkan dua perintah berikut untuk menguji perintah INSERT tersebut.
INSERT INTO TBSUPLIER(KODESUPLIER,NAMASUPLIER)
VALUES('C01','Alam Jaya')
INSERT INTO TBSUPLIER(KODESUPLIER,NAMASUPLIER)
VALUES('D01','Mitsubishi')
Perintah INSERT ini dipengaruhi oleh tipe data dari field yang digunakan, yang akan kita bahas dalam tahapan selanjutnya.
Untuk melihat hasil yang telah diinputkan, double click pada tbsuplier sehingga akan muncul tampilan hasil 3 x INSERT yang sudah dilakukan, masing-masing untuk kode B01, C01, dan D01. Kalau masih belum?, periksa langkah-langkah diatas, mungkin ada beberapa kesalahan atau perintah yang tertinggal, Selamat belajar!
Data Hasil di tbsuplier |
Ass.
BalasHapusSalam kenal yo pak'
Awak Andri, Kini masih Kuliah di Universitas Riau.
wak Asli Batu Sangkar,tapeknyo di Lintau.
Kini wak nio nyusun TA , tetapi kami tidak di buliahkan memakai VB.
Kalau Source code PHP ado Pak atau java tentang Sistem Informasi ?
Email : 4ndrydyesler@gmail.com
Ass.
BalasHapusSalam kenal yo pak'
Awak Andri, Kini masih Kuliah di Universitas Riau.
wak Asli Batu Sangkar,tapeknyo di Lintau.
Kini wak nio nyusun TA , tetapi kami tidak di buliahkan memakai VB.
Kalau Source code PHP ado Pak atau java tentang Sistem Informasi ?
Email : 4ndrydyesler@gmail.com
Maaf ko email wak yg batua pak :
BalasHapusandrydyesler@gmail.com
waskum, maaf andri, kalau yang php atau java, ndak ado doh, cubo sajo pakai .net
BalasHapus:)