Diberdayakan oleh Blogger.

Sabtu, 13 Juni 2009

Download source code visual basic penjualan alat - alat komputer oleh Didik Wahyudi


Penjualan barang selalu menjadi item yang menarik untuk dibuatkan program aplikasinya, penghitungan stok, mencari daftar barang, catatan laporan penjualan, laporan penjualan merupakan ide-ide utama dari sebuah program penjualan.

Program berikut ini dirancang untuk penjualan item-item barang, fitur-fitur yang disediakan sudah cukup lengkap walaupun masih ada kekurangan disana-sini, saya rasa hanya perlu pengembangan saja. Program ini sudah dilengkapi dengan form login, yang menyuruh pengguna untuk memasukkan kode dari pengguna, jika pengguna tidak memasukkan kode dengan benar, maka program tidak bisa dijalankan. Silahkan login dengan Kode=001, dan password=2.

Berikutnya kita disuguhi sebuah menu MDI, dengan informasi disudut kiri bawah, nama pengguna yang sedang aktif. Menu yang tersedia antara lain File, Display, Laporan. File berisi data-data master petugas, barang dan pengguna yang berhak menggunakan program ini. Menariknya masing-masing entri ini memiliki pendekatan yang berbeda-beda. Untuk Entri petugas misalnya, disediakan sebuah form entri yang dibawahnya berisi daftar pengguna yang telah tersimpan di database. Berbeda dengan entri supplier, yang menggunakan sebuah listbox untuk memunculkan informasi tentang supplier yang kita cari. Sedangkan entri barangnya hanya berupa sebuah listbox, listbox ini berfungsi sebagai tool untuk pencarian, jika kita double klik salah satu barang seyogyanya barang tersebut akan muncul dalam bentuk sebuah form, tapi masih ada error pada procedure ListView1_DblClick, untuk sementara hapus saja tulisan item di procedure tersebut. Walaupun sebenarnya sebuah program menuntut keseragaman agar pengguna tidak pusing, namun saya rasa cukup bagus untuk pembelajaran

Menu berikutnya adalah display, mungkin maksudnya laporan dalam bentuk tampilan form yang konsepnya hampir sama dengan entri barang tadi. Form disini pun bervariasi ada yang menggunakan listview dan ada yang menggunakan DBGrid.

Menu Proses berisi proses penjualan dan pembelian, bagusnya disini pengguna tidak perlu menggunakan mouse hanya dengan menggunakan keyboard. Bahkan si pembuat sudah memikirkan soal uang kembali yang harus diserahkan ke pembeli. cukup bagus, kemudian menu Laporan yang berisi daftar pembelian dan penjualan, sisi bagusnya sudah ada filter perhari dan perbulannya, tertarik?, silahkan di download, jika ada pertanyaan silahkan dihubungi pembuatnya.

Nama : Penjualan.rar

Pembuat: Didik Wahyudi / ghozaroe@gmail.com

21 komentar:

  1. bang tuk project penjualan
    form penjualan n pembelian ga berfungsi...

    BalasHapus
  2. bang knp ya report saya keluar tp ga ada isinya... padahal semuanya dah saya check n menurut ku batas pengetahuan ga ada yg salah!? menurut abang apanya ci bang yg salah??

    BalasHapus
  3. @mas ian, maksudnya project yang ini mas?, boleh tahu maksudnya ndak berfungsi bagaimana ya mas?, kalau eror boleh minta dikirimkan attachment errornya?
    @mas anonim, ada 2 kemungkinan yang salah, pertama jenis filter, kalau filter melibatkan tanggal kita harus memperhatikan perbedaan tanggal dd/MM/yyyy (format itali) dengan MM/dd/yyyy. yang kedua, mungkin database yang digunakan untuk entri berbeda dengna database yang digunakan untuk mencetak laporan

    BalasHapus
  4. mas tdk bisa di download yach..situs error trus

    BalasHapus
  5. barusan saya coba sudah bisa lagi mas kaki :)

    BalasHapus
  6. Thanks alot. saya sudah sedot programnya, tapi belum sempat lihat. tapi aku yakin pasti sangat membantu.

    BalasHapus
  7. Lumayan....
    Cukup kreatif..
    wlwpun source code-ny msh brantakan, msh bs di ringkas & msh bs d buat supaya lebih mudah di mengerti...

    by. Linux Team Gorontalo

    BalasHapus
  8. lanjut gan..
    cek juga trit ane yang laen gan...

    BalasHapus
  9. ijin nyedot y om . . .
    moga dapat merapikan pembukuan saya . . .

    BalasHapus
  10. macam mana nak run ?

    BalasHapus
  11. jalankan dengan visual basic 6

    BalasHapus
  12. visual c++? boleh run tak ?

    BalasHapus
  13. Pak ketika di compile/ingin dijadikan exe, Kenapa tidak bisa. Muncul tulisan "compile error type miss match"????
    Mohon bantuannya

    BalasHapus
  14. Pak Riyu, mohon bantuannya, program diatas uda aku coba, dan untuk laporannya musti ada crystal report sedangkan aku tidak memilikinya. bisakah laporan tersebut ditampilkan dengan cara lain. atau bisa tampilkan dengan form baru atau berupa text.
    mohon bantuannya ya Pak Riyu

    Terima Kasih.

    BalasHapus
  15. mas ini kalo mau pake sql yog gimana caranya ini kan pake acces kan

    BalasHapus
  16. mau tanya , misalkan program penjualan,
    pembeli membeli barang lebih dari 1, tu gimana desain n scriptnya???

    BalasHapus
  17. mas, bisa minta bimbingannya untuk membuat program penjualan dengan vb2008 dengan menggunakan database sql server.

    BalasHapus
  18. Kalau mau dwondload visual basic NET.2010 tentang program penjualan tu yg mna yaa.

    BalasHapus
  19. mas listviewnya masih ada yg error ? minta bantuannya, lagi di kejar deadline

    BalasHapus